Blog yang membahas tentang kumpulan resep masakan dan Resep Kue Kering Praktis

Cara Membuat Lapis Surabaya Lembut

Cara Membuat Lapis Surabaya LembutResep Masakan - Cara Membuat Lapis Surabaya Lembut. Resep yang satu ini cukup menggugah selera bagi semua orang yang mencicipinya. Cara Membuat Lapis Surabaya Lembut adalah salah satu resep Kumpulan Aneka Resep Masakan Nusantara Dari Seluruh Pelosok Indonesia Dengan Cara Penyajian Yang Mudah Dan Sederhana Simak  Cara Membuat Lapis Surabaya Lembut Berikut ini :

Bahan Kue Lapis surabaya :
* 30 butir kuning telur
* 250 gram gula halus
* 3 sendok makan susu bubuk
* 50 gram tepung terigu protein sedang, diayak
* 350 gram mentega
* 150 gram margarin

Cara Membuat Lapis Surabaya Lembut:
1. Campur mentega, margarin dan gula halus. Kocok hingga lembut.
2. Masukkan kuning telur satu per satu sambil terus kocok adonan hingga putih dan mengembang.
3. Masukkan susu bubuk dan terigu sedikit demi sedikit sambil terus dikocok rata.
4. Tuangkan satu sendok sayur adonan dalam loyang yang telah dilapisi kertas roti dan diolesi margarin. Panggang dalam oven dengan api atas selama 5 menit.
5. Keluarkan loyang dari oven, tekan-tekan kue menggunakan alat khusus hingga permukaan kue rata.
6. Tuangkan lagi 1 sendok sayur adonan di atas lapisan pertama. Panggang kembali selama 5 menit dengan api atas. Lakukan proses yang sama hingga adonan habis.
7. Jika adonan telah habis dan proses pelapisan selesai, panggang kue dalam oven dengan api atas dan api bawah hingga matang. Angkat, sajikan.

Admin Blog Resep Masakan mengucapkan selamat berbahagia kepada anda yang telah membaca artikel Cara Membuat Lapis Surabaya Lembut, Jika ada luang waktu baca juga Resep Kue Lumpur, Resep Martabak Manis Coklat dan Resep Kue Klepon Kelapa Selamat Mencoba Cara Membuat Lapis Surabaya Lembut